Rabu, 26 Januari 2022

Menulis Membuatku Naik kelas dan Berprestasi

 


PELATIHAN BELAJAR MENULIS PGRI 

Resume

Pertemuan   : 5

Kelas            : Gel. 23

Materi          :  Menulis Membuatku Naik kelas dan Berprestasi

Narasumber : Aam Nurhasanah, S. Pd.

Moderator     : Dail Ma'ruf


Menulis adalah cara terbaik untuk mencurahkan apa yang kita rasakan atau apa yang sedang kita pikirkan. Islam juga menjelaskan pentingnya menulis sebagai mana Firman Allah SWT dalam surat Al-Qolam ayat 1.

 نۤ ۚوَالْقَلَمِ وَمَا يَسْطُرُوْنَۙ

1. Nun. Demi pena dan apa yang mereka tuliskan,

Pena dijadikan sumpah oleh Allah, karena ia memiliki nilai penting bagi kehidupan manusia. Pena (qalam) dan kemampuan menulis merupakan karunia dari Allah, sebagai sarana mengumpulkan pengetahuan. Pengetahuan atau ilmu akan hilang dimuka bumi bersama pemiliknya jika para Ilmuan atau orang yang memiliki ilmu tidak pernah menuliskannya.  



Pada pertemuan ke lima, kami belajar bersama bunda Aam yang baru didunia literasi namun kiprahnya luar biasa dalam waktu belum sampai dua tahun setelah belajar di kelas menulis Om Jay, beliau sudah menghasilkan banyak buku baik Antologi maupun solo jika di hitung sekitaran 41 buku. Semoga berkahnya menular kepada peserta seperti saya kata " Semangat" yang beliau kisahkan di kelas menulis hampir beliau down dan bangkit lagi diangkatan 12 sungguh mencengakan saya. Sangat inspiratif kisah nyata itu dan yang saya alami saat ini hampir sama. 



Kisah hampir gagal menjadi penulis, akhirnya melahirkan buku antologi pertama beliau setelah belajar menulis di angkatan 12. Teringat dengan kalimat bunda Kanjeng jadikan menulis sebagai Passion benar saja ini lah yang dikoni oleh Bu Aam karena passion dalam menulis membuat beliau menjadi penulis hebat sekarang.

 

Saya pertama mengenal bu Aam di kelas WIMP tahun lalu, beliau orang yang sangat bersemangat cetar membahana. Setelah belajar bersama narasumber di WIMP saya hanya menghasilkan dua buku antologi dan satu buku solo. Kemudian melanjutkan belajar menulis di kelas Guru Motivator Literasi Digital(GMLD2).

 

Belajar di GMLD2 saya belum menghasilkan buku karena masih belajar menulis di blog, Alhamdulillah berkempatan belajar di kelas menulis bimbingan Bunda Kanjeng dan Om Jay memberikan kesempatan kepada saya bertemu dan mengenal para narasumber dan moderator hebat kemudian para peserta yang sangat powerfull dalam menyelesaikan tugas.


Pada pertemuan ke lima saya baca ada dua puluh lima pertanyaan yang menanyakan cara memupuk semangat menulis, dan mengatur waktu untuk berkarya. Jawaban dapat saya simpulkan kuncinya adalah memupuk diri dan semangat untuk menjadikan writing sebagai passion kemudian Teruslah Menulis Sampai Berbuah Manis.

  





Ranai, Januari 2022


Sosialina, S. Pd. I 





 


Membuat Cover Buku yang Menarik

 PELATIHAN BELAJAR MENULIS PGRI Resum e   Pertemuan       :  27 Kelas               : Gel. 23 Materi              : Membuat Cover ...